Nyaris Roboh, Kodim Solok Rehab Rumah Warga di Koto Anau

    Nyaris Roboh, Kodim Solok Rehab Rumah Warga di Koto Anau

    SOLOK KOTA -   Komandan Kodim (Dandim) 0309/Solok memantau secara langsung progres pelaksanaan pembangunan rehab rumah tidak layak huni (RTLH) di Nagari Koto Gadang Koto Anau, Kecamatan Lembang Jaya, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Selasa sore, 13 Desember 2022.

    Kegiatan Rehab RTLH atau yang kerap disebut Bedah Rumah itu adalah dalam rangka karya Bhakti Kodim 0309/Solok semester II tahun anggaran 2022, yang mengusung tema 'Karya Bakti TNI Satkowil Sebagai Upaya TNI Dalam Membantu Mengatasi Kesulitan Rakyat.

    Dari hasil pemantauan itu, dikatakan Dandim 0309/Solok, belum genap 10 hari pengerjaan, yakni sejak tanggal 4 Desember 2022, capaian realisasi pembangunan rehab rumah milik  Nasrul (60 tahun) itu telah mencapai lebih 60 persen. Rumah panggung yang sebelumnya dalam kondisi yang sangat memprihatinkan dan nyaris roboh, kini telah mulai tampak wujud kokohnya dengan dinding dari batako yang tertata rapi.

    Dandim Letkol Arm Hendrik Setiawan berharap pelaksanaan kegiatan terhadap rumah ini bisa berjalan dengan lancar serta mampu memberikan motivasi baru bagi pemilik rumah.

    Letkol Arm Hendrik juga berharap, semakin banyak orang-orang baik yang peduli akan kesulitan yang dihadapi oleh saudara-saudara yang kurang beruntung, sehingga kesejahteraan masyarakat semakin merata.

    "Semoga ini bernilai sebagai amal ibadah bagi kita semua. Terima kasih kepada para anggota yang telah melaksanakan tugas mulia ini, untuk membantu membangunkan rumah layak huni bagi warga kota, Bapak Nasrul dan keluarga, ' tutur Hendrik.

    Kepada pihak Wali Nagari Dandim Letkol Arm Hendrik Setiawan juga mengucapkan terima kasih karena telah menerima dan mendukung anggota selama melaksanakan kegiatan tersebut di Nagari Koto Gadang Koto Anau.

    Tak hanya itu, mengetahui istri dari pemilik rumah yang tengah dilakukan rehab, tengah sakit gangguan penglihatan dan harus dirujuk untuk pengobatan ke Rumah Sakit M.Djamil Padang namun terkendala biaya transportasi dan penginapan, Dandim pun menjanjikan akan membiayainya.

    Menanggapi hal itu, Wali Nagari Koto Anau Edi Setiawan dengan mata berkaca-kaca dan penuh halo menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Kodim 0309 Solok di bawah komando Dandim Letkol Arm Hendrik Setiawan.

    "Kami juga mengucapkan terima kasih banyak pak, sudah membantu warga kami, dari rumah yang hampir roboh direhab menjadi rumah permanen, " ungkap Edi.

    Sementara itu, pemilik rumah, Nasrul, menerangkan bahwa rumah berukuran 5, 5 x 5 meter itu akan ditempatinya untuk 5 orang, Dia bersama istri, mertua dan anak-anak.

    Nasril pun menyampaikan terima kasih kepada Dandim serta keluarga besar Kodim 0309/Solok yang telah berkenan dan bermurah hati membantunya merehab rumah, terlebih kepada para tukang yang menyulap rumah panggungnya itu menjadi rumah yang layak dan tentunya nyaman untuk melepas penat dan beristirahat usai bergulat dengan kerasnya perjuangan kehidupan.

    "Terima kasih banyak atas bantuannya, telah memperhatikan kesulitan rakyatnya. Mudah-mudahan diberi rezeki lebih oleh Allah.SWT. Semoga Beliau panjang umur, mudah rezekinya, apa-apa yang dia kerjakan dilancarkan serta sukses dalam kepemimpinan, " ujar Bapak 3 anak yang berprofesi sebagai Buruh Tani itu 

    Diterangkan Nasrul, kondisi rumah panggung yang dibangun sejak tahun 50'an yang sebelumnya ditempatinya bersama keluarga, jangankan manusia, kucing pun melompat sudah goyang. Sementara penghasilannya dari buruh tani per harinya berkisar 80 ribu rupiah,   yang hanya cukup untuk bertahan hidup.

    Dalam kunjungan pemantauan Rehab RTLH itu, Dandim 0309/Solok turut didampingi Pabung Solok Mayor Inf Syahrial, Pasiter Kapten Inf P.Simanjorang,  Plh Danramil 02/Lembang Jaya Letda Inf Edi Chan Putra. Selain itu hadir Wali Nagari Koto Gadang Koto Anau Edi Setiawan, Ketua BPN (Badan Permusyawaratan Nagari) Rizaldi dan jajaran.  (Amel)

    solok sumbar sumatera barat kodim 0309/solok dandim 0309/solok dandim solok letkol arm hendrik setiawan kodim solok rehab rtlh di koto anau kodim solok bedah rumah
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Kodim Solok Latih Pramuka Wira Kartika...

    Artikel Berikutnya

    Menpar Ekraf Puji Potensi Wisata Kabupaten...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Tags